Pasuruan, 20 Februari 2020 – Hari ini, pemerintah Kabupaten Pasuruan di Jawa Timur meningkatkan komitmennya untuk mengurangi kebocoran sampah plastik di laut dengan mengalokasikan dua hektar lahan untuk Project STOP dalam mendirikan Fasilitas Pemulihan Material. Fasilitas ini akan mengelola pengumpulan sampah, pemisahan, dan proses daur ulang di kota Lekok dan Nguling untuk pertama kalinya. Pengesahan ini diuraikan dalam Memorandum (MoU) yang ditandatangani untuk Proyek STOP di Pasuruan.
Saat ini, hanya 9% penduduk Pasuruan yang memiliki akses ke layanan pengelolaan limbah, di mana hanya 1% saja sampah yang dikelola secara bertanggung jawab. Warga tidak punya pilihan lain dan harus membuang limbah mereka di lingkungan.
Diluncurkan pada tahun 2017, Project STOP adalah sebuah inisiatif yang didirikan oleh Borealis. dan SYSTEMIQ yang merancang, mengimplementasikan, dan menganalisa solusi ekonomi sirkuler untuk mencegah polusi plastik di Asia Tenggara. Bekerjasama dengan sejumlah perusahaan, pemerintah daerah dan kelompok masyarakat, Project STOP mendukung daerah-daerah dengan pengalaman teknis untuk mencapai kebocoran sampah sebesar nol persen, memperbaiki sistem ekonomi sirkuler, menciptakan pekerjaan baru dalam pengelolaan sampah, dan mengurangi dampak buruk dari pengelolaan sampah yang berdampak kurang baik bagi kesehatan masyarakat, pariwisata dan perikanan. Ambisi jangka panjang Project STOP adalah untuk membangun solusi dan model baru yang dapat ditingkatkan secara cepat di seluruh mata rantai plastik, dari penggunaan plastik hingga pengumpulan dan daur ulang limbah, di wilayah yang memiliki kebutuhan untuk meningkatkan pengelolaan limbah plastik. Proyek STOP juga bekerja di Muncar, Jawa Timur dan Jembrana, Bali.
Borealis dan SYSTEMIQ, bersama dengan Nestlé dan mitra lainnya, dengan dukungan pemerintah daerah Pasuruan, meluncurkan kemitraan kota tahun lalu. Berfokus pada kota Lekok dan Nguling, inisiatif ini bertujuan untuk menciptakan sistem pengelolaan limbah yang berkelanjutan dan murah yang diharapkan dapat meningkatkan tingkat pengumpulan dan mencegah kebocoran sampah plastik ke laut.
“Kami sangat senang dan termotivasi untuk bermitra dengan Nestlé dan Project STOP untuk mengembangkan sistem pengelolaan limbah yang holistik. Ini adalah perkembangan penting untuk membantu Indonesia mencapai komitmennya dalam mengurangi limbah plastik di lautan hingga 70% pada tahun 2025, ” ujar H. M. Irsyad Yusuf. MM, Bupati Pasuruan. “Saya berharap proyek ini akan dapat membantu kami menciptakan sistem pengelolaan limbah mandiri yang berdampak pada ekonomi dan dapat direplikasi di seluruh wilayah. Program ini tidak hanya menyediakan lapangan kerja, tetapi juga akan meningkatkan kesehatan masyarakat dan mengatasi masalah lingkungan yang disebabkan oleh pengelolaan limbah kemasan plastik yang tidak tepat. "
Pada tahun 2019, tim Proyek STOP di Pasuruan melakukan studi awal yang meliputi pemetaan sosial, pemetaan infrastruktur daur ulang, karakterisasi limbah dan studi tata kelola. Hasil penelitian ini kemudian digunakan untuk merancang strategi sirkuler paling tepat di wilayah tersebut.
CEO Borealis Alfred Stern mengatakan: "Perluasan Project STOP ke lebih banyak kota adalah langkah penting dalam upaya kami untuk meningkatkan pengelolaan plastik terutama di wilayah di mana tingkat kebocoran sangat tinggi. Sebagai mitra industri dan perusahaan yang bertanggung jawab secara sosial, kami menghargai komitmen Nestlé dan semua mitra kami, khususnya pemerintah Pasuruan untuk bekerja sama dalam mencegah plastik masuk ke lautan. Perubahan itu mungkin! ”
“Pada intinya, Proyek STOP berpusat pada keterlibatan masyarakat dan kepemimpinan pemerintah. Menghindari sampah plastik agar tidak mencemari lingkungan adalah tujuan yang kami bagi dengan Kabupaten Pasuruan, masyarakat dan mitra kami, ”kata Joi Danielson, Direktur Program Ocean Plastics Asia, dan mitra di SYSTEMIQ. “Dengan didirikannya Fasilitas Pemulihan Bahan, kami menargetkan pada tahun 2022 akan dapat mengelola setidaknya 1.500 ton sampah plastik per tahun.”
Bekerja sama dengan para pemimpin Pasuruan, Proyek STOP memberikan pelatihan kepada masyarakat tentang pemisahan sampah dan mulai menyiapkan infrastruktur yang diperlukan untuk sistem pengelolaan limbah yang efektif. Proyek STOP juga membuka peluang yang menghasilkan pendapatan, misalnya, penduduk setempat yang memiliki becak dapat menyewakan kendaraan mereka agar dapat digunakan untuk mengambil sampah rumah tangga.
Nestlé adalah perusahaan makanan dan minuman pertama yang bergabung dengan Project STOP. Perusahaan tersebut telah mengalokasikan dana 1,6 juta CHF untuk mendukung inisiatif ini, ditambah dengan dukungan pendanaan dari Borealis, Pemerintah Norwegia, Borouge, Veolia, dan NOVA Chemicals.
"Nestlé berkomitmen untuk membuat 100% kemasannya agar dapat didaur ulang atau dapat digunakan kembali pada tahun 2025. Pendekatan kami untuk menciptakan sistem yang lebih berkelanjutan dan sirkuler yang berfokus pada tiga bidang kerja inti: mengembangkan kemasan ramah plastik untuk masa depan, membantu membentuk masa depan yang bebas limbah, serta mendorong perilaku dan pemahaman baru dalam cara kami menggunakan kemasan," ujar Dharnesh Gordon, Presiden direktur PT Nestlé Indonesia. "Keterlibatan kami dalam Proyek STOP mendukung ambisi jangka panjang kami untuk menghentikan kebocoran sampah plastik ke lingkungan di seluruh wilayah operasi global kami, salah satunya yang terletak di wilayah Pasuruan."
Tentang Project STOP
Diluncurkan pada tahun 2017 oleh Borealis dan SYSTEMIQ, Project STOP (Stop Ocean Plastics) bekerja dengan sejumlah kota untuk menciptakan sistem pengelolaan sampah yang efektif untuk menghilangkan kebocoran plastik ke laut dan menciptakan sistem ekonomi sirkuler di Asia Tenggara. Didukung oleh mitra industri dan pemerintah, Project STOP bertujuan untuk mencapai nol persen kebocoran sampah ke lingkungan, mendaur ulang lebih banyak plastik, berkelanjutan secara ekonomi, dan menciptakan manfaat, termasuk pekerjaan bagi masyarakat lokal. Untuk mempelajari lebih lanjut tentang inisiatif ini, silakan kunjungi www.stopoceanplastics.com atau ikuti kami di Twitter @endoceanplastic.
Tentang Nestlé Indonesia
Nestlé Indonesia adalah anak perusahaan Nestlé S.A., produsen makanan dan minuman terbesar di dunia yang berkantor pusat di Vevey, Swiss. Sebagai perusahaan di bidang gizi, kesehatan dan keafiatan, Nestlé telah beroperasi selama lebih dari 150 tahun dan hadir di 187 negara diseluruh dunia, dengan lebih dari 2.000 merek yang memiliki tujuan yang sama yaitu menggunakan potensi makanan untuk meningkatkan kualitas hidup setiap individu, saat ini dan untuk generasi mendatang.
Nestlé Indonesia didirikan pada tahun 1971 dan mempekerjakan sekitar 3.600 karyawan. Nestlé Indonesia memiliki tiga pabrik di Indonesia yang memproduksi berbagai produk susu, makanan dan minuman dengan merek-merek terkenal seperti DANCOW, MILO, NESCAFÉ, LACTOGROW, CERELAC, KITKAT, BEAR BRAND, dan lain-lain. Tahun ini Nestlé Indonesia memperingati 50th Tahun di Indonesia, dan kami bangga dengan pencapaian kami sebagai perusahaan yang sukses yang telah menciptakan manfaat bagi peternak sapi perah, petani kopi, mitra bisnis, pelanggan, konsumen dan masyarakat Indonesia. Kami bersemangat untuk maju bersama Indonesia!
Tentang Borealis
Borealis merupakan salah satu penyedia solusi polyolefin canggih dan sirkular terkemuka di dunia, dan pemimpin pasar Eropa dalam bahan kimia dasar, pupuk, dan daur ulang plastik. Kami mamanfaatkan keahlian di sektor polimer dan pengalaman puluhan tahun untuk menawarkan solusi material yang bernilai tambah, inovatif, dan sirkular. Dalam upaya mendorong kehidupan yang lebih berkelanjutan, kami membangun komitmen untuk menjaga keselamatan orang-orang yang bekerja bersama kami dan mendorong keunggulan dalam mempercepat transformasi menuju ekonomi sirkular dan memperluas jejak geografis kami.
Dengan kantor pusat di Wina, Austria, Borealis memiliki lebih dari 6.900 karyawan dan beroperasi di lebih dari 120 negara. Pada 2020, Borealis menghasilkan penjualan sebesar EUR 6,8 miliar dan laba bersih sebesar EUR 589 juta. OMV, perusahaan minyak dan gas internasional yang berasal dari Austria, memiliki 75% saham Borealis, dan 25% saham perusahaan dimiliki oleh induk perusahaan Mubadala yang berasal dari Abu-Dhabi. Kami menyediakan layanan dan produk kepada konsumen secara global melalui Borealis dan dua perusahaan patungan: Borogue (dengan Abu Dhabi National Oil Company (ADNOC) di Uni Emirat Arab), dan Baystar™ (dengan Total, di Amerika Serikat).
Tentang SYSTEMIQ
SYSTEMIQ adalah B Corp* yang didirikan pada 2016 untuk mendorong pencapaian Tujuan Pembangunan Berkelanjutan PBB (UN Sustainable Development Goals) dan Perjanjian Paris dengan mentransformasi pasar dan model bisnis di tiga bidang: penggunaan lahan, bahan, dan energi. Bekerja sama dengan mitra lintas sektor, SYSTEMIQ bertujuan untuk membuka peluang-peluang ekonomi yang bermanfaat bagi bisnis, masyarakat, dan lingkungan. Untuk mempelajari lebih lanjut, kunjungi www.systemiq.earth. B Corp* - Korporasi bersertifikasi B adalah jenis bisnis baru yang menyeimbangkan tujuan dan keuntungan.. https://bcorporation.net/ www.systemiq.earth.